Saturday, June 20, 2015

Cara Murah Instal Banyak Blog ke VPS [DigitalOcean + Webuzo Panel]

Menambah domain, membuat nameserver, membuat database sql, instal wordpress, setting email, dll adalah pekerjaan yg memusingkan jika harus dilakukan manual untuk banyak domain dalam satu server. Oleh karena itu, untuk memperingan pekerjaan tsb anda membutuhkan sebuah control panel untuk VPS. Tinggal klik2 maka kerjaan yg ruwet tsb akan jadi jauh lebih gampang.
Panel yg paling populer adalah cPanel (www.cpanel.net), namun opsi ini ga cocok untuk sebagian orang karena alasan biaya ðŸ˜€ Harga sewa license cPanel untuk VPS bulanan adalah sebesar $15 (atau sekitar $13 di distributor), belum lagi biaya sewa VPS itu sendiri yg berkisar $5 – $15 perbulan (tergantung spesifikasi). Total biaya pengeluaran agar blog2 anda tetap online tiap bulan ternyata cukup banyak. Hmm…
ALERT! Banyak orang salah kaprah dan salah paham menyebut control panel apapun yg terinstal untuk manage VPS adalah cPanel, padahal nyatanya bukan. cPanel adalah panel berbayar untuk mengelola server, jadi kalo anda mempunyai VPS tetapi tidak membayar biaya license cPanel $15/bulan atau $250/tahun artinya anda TIDAK menggunakan cPanel. Banyak sekali yg menyebut webmin, solusvm, dll dengan sebutan cPanel. Hehehehehehe ðŸ˜›
Beberapa waktu lalu ada sebuah panel gratisan yg sangat kondang dipake sejuta umat yaitu Kloxo. Namun sayang, belakangan diketahui bahwa Kloxo mempunyai bug berbahaya yg bisa menyebabkan server ditakeover penyerang untuk melakukan aksi denial of service. Para penyedia layanan server kini telah memasukkan Kloxo sebagai aplikasi yg terlarang untuk diinstal, dengan kata lain server akan suspended apabila ditemukan adanya aplikasi panel Kloxo.
OK guys kembali ke topik… Disini saya akan share alternatif bagus yg bisa memangkas biaya2 tsb. Yaitu dengan menggunakan cloud server dari DigitalOcean dan panel bernama Webuzo. Ongkos sewa server di DigitalOcean $5 – $10 perbulan dan license Webuzo adalah $0 alias gratis, atau kalo ingin fitur lebih silahkan beli license seharga $2.5 perbulan. Total biayanya tetep lebih murah dibanding dg menggunakan cPanel. Nah berikut langkah2 yg perlu dijalankan termasuk setting private nameserver, menambah domain, instal wordpress, dst. Let’s start! TAHAP 1 (sewa server + instal Webuzo)
  1. Daftarlah sebuah akun untuk menyewa server di DigitalOcean, bisa klik disini untuk dapat FREE $10 credits!
  2. Siapkan $10 Paypal atau kartu kredit untuk aktivasi. Lakukan payment dari Billing DigitalOcean ($5 sudah bisa namun saya asumsikan bahwa anda akan meng-host blog dg trafik dan aktifitas tinggi, maka kita perlu menyewa server seharga $10 perbulan)
  3. Setelah akun DigitalOcean anda aktif, buatlah sebuah Droplet (sebutan untuk server di DigitalOcean). Baca disini untuk tutorial create Droplet. Karena akan digunakan untuk instal panel Webuzo, pilihlah distro CentOS, contoh:centos droplet digitalocean
  4. Setelah droplet aktif. Loginlah ke console via Putty dg akun root (cek email, password droplet terkirim ke email)
  5. Instal wget dan file editor vim jika belum terinstallyum install wget vim -y
  6. Download Webuzo installerwget -N http://files.webuzo.com/install.sh
  7. Ubah permission chmod 0755 install.sh
  8. Jalankan installer Webuzo ./install.sh
  9. Tunggu hingga proses instal Webuzo rampunginstal webuzo di vps
  10. Selesaikan proses instalasi dengan membuka via browserhttp://x.x.x.x:2004 dimana x.x.x.x adalah IP dari server anda (cek dan perhatikan output setelah selesai tahap nomor 9)
  11. Setelah terbuka di browser anda akan mendapati Webuzo initial setup. Silahkan isikan dengan data yg benar dan valid. Pada primary domain isikan dg domain yg akan dijadikan sbg domain utama, tentu saja anda harus udah punya domain. Pada isian Nameserver 1 dan 2 silahkan lihat contoh dan sesuaikan dg domain anda. License key kosongkan saja karena kita akan memakai free license ðŸ˜‰Webuzo installer
  12. Mudah sekali kan? Next, silahkan klik tombol “Install” dan tunggu beberapa menit hingga muncul “Installation completed successfully
  13. Loginlah via browser http://x.x.x.x:2004
  14. Arahkan kursor ke Setting > General > Centang pilihan bahwa server yg digunakan adalah VPSWebuzo vps
  15. Selanjutnya klik tombol “Edit Settings”
  16. Bukalah Enduser panel lewat browser http://x.x.x.x:2002. Dari panel tsb nanti anda bisa menambahkan domain, edit DNS zone, membuat database, setting email, instal aplikasi dan script (auto), dan lain2. Namun ikuti dulu tahapan berikutnya dibawah ini.
TAHAP 2 (Setting nameserver + memasang domain di server) Tentu saja para pengunjung yg budiman bertanya2, selanjutnya bagaimanakah caranya memasang domain di server, menyetting private nameserver menggunakan domain sendiri, membuat database dan menginstal self-hosted wordpress? Pertama anda harus membuat domain tsb konek ke server atau istilahnya resolve ke ip server. Untuk mewujudkan hal ini anda perlu mendaftarkan nameserver yg sudah anda buat ke registrar tempat anda membeli domain tsb. Saya akan beri contoh caranya jika memakai Namecheap.com:
  1. Login, masuk ke Manage domains
  2. Klik domain yg sudah anda gunakan pada tahap instal Webuzo sebelumnya
  3. Klik Nameserver registration di bawah label Advanced Options
  4. Lihat pada ADD (REGISTER) NEW NAMESERVERS dan isikan IP servernya, contoh:nameserver
  5. Jika anda pernah memakai domain ini pada server lain maka yg perlu dilakukan adalah klik pada Option 2 Find All Existing Nameservers, dan gantilah IP lama dg IP server anda yg digunakan saat ini
  6. Kalau sudah, klik Domain Name Server setup di bawah label General, pilih Specify Custom DNS Servers ( Your own DNS Servers )  dan isikanlah nameserver sesuai dengan domain anda. Dalam tutorial ini saya memberi contoh ns1.domainmu.net dan ns2.domainmu.net (Lihat kembali langkah instal Webuzo diatas)
  7. Klik save changes. Jika benar maka sekarang domain yg anda gunakan pada Webuzo akan resolve ke ip server. Cek dengan melakukan ping ke domain tsb. Buka domain tsb lewat browser dan jika benar akan muncul halaman default semacam ini:webuzo sukses
  8. Jika belum muncul page tsb tunggulah beberapa menit. Tapi jika setelah beberapa jam belum juga nongol dan ping belum resolve atau pointing ke ip server maka pasti ada kesalahan dalam proses yg anda kerjakan. Yukkkk silahkan cek2 lagi ðŸ˜€
  9. Anda bisa menambahkan domain baru ke server. Login kehttp://x.x.x.x:2002 dan klik Add New Domain, isikan domain yg ingin ditambahkan dan centang pada “Is Domain Addon or Parked?
  10. Domain baru tsb akan memiliki custom namserver sendiri berupa ns1.xxxx.com dan ns2.xxxx.com, dimana xxxx adalah nama domain yg baru saja anda tambahkan ke server via Webuzo. Tentu saja anda perlu mengkonfigurasi nameservernya di registrar seperti step yg saya bahas sebelumnya.
Yang pake Godaddy pusing mulu ga nemu2 cara setting private nameserver, ok macam gini caranya:
  1. Login ke Godaddy
  2. Launch domain yg ingin disetting
  3. Pilih Host Names > Manage ScreenHunter_297 Nov. 22 07.50
  4. Add one now >> Isikan prefix NS1 dan ip dibawahnya ScreenHunter_297 Nov. 22 07.51
  5. Klik tombol Add
  6. Ulangi lagi untuk NS2 beserta ip sehingga hasilnya seperti berikut: ScreenHunter_298 Nov. 22 07.55
  7. Kalo udah kayak di atas klik tombol Save
  8. Lihat lagi di bawah Domain settings, Nameservers > Manage
  9. Pilih custom
  10. Kalau ada nameserver lain, delete semua
  11. Isikan ns1.xxxx.xxx dan ns2.xxxx.xxx yg sudah anda buat pada settingan Host Name tadi (xxxx.xxx adalah domain anda). Penampakannya seperti ini, upper atau lowercase tidak pengaruh apa2 ScreenHunter_298 Nov. 22 08.08
  12. OK kemudian Save, dan tunggu saja sampe resolve. Biasanya Godaddy sedikit lebih lemot resolvingnya dibanding dengan Namecheap.
  13. Test ping ke domain untuk memastikan, kalo udah ada reply dari ip vps tandanya sukses.
Well done! Domain2 anda kini telah terpasang di server! Sekarang kita memasuki proses selanjutnya: TAHAP 3 (instal WordPress di server).
  1. Login kedalam Webuzo panel http://x.x.x.x:2002
  2. Webuzo menyediakan banyak sekali script dan aplikasi yg bisa diinstal hanya dengan beberapa klik saja… tetapi ohhh…. ga ada pilihan instal WordPress pada lisensi gratisan ini! Hmmm rupanya ini adalah trik marketing yg bagus dari Webuzo agar user mau membeli license yg harganya cukup murah yaitu $2.5/bulan. Silahkan beli jika ingin bisa instal WordPress dg auto script installer. Jika tidak maka lanjut ke berikutnya utk instal WordPress (semi) manual.
  3. Kita akan instal WordPress via console, mari login ke server dg Putty
  4. Masuklah ke direktori domain dimana anda ingin instal WordPress.cd /home/kampret/public_html (untuk primary domain) ataucd /home/kampret/public_html/xxxx dimana kampretadalah username Webuzo yg sudah dibuat pada proses instal dan xxxx adalah addon domain atau domain2 lain yg anda tambahkan kemudian
  5. Download script wordpress wget http://wordpress.org/latest.zip
  6. Ekstrak file tsb unzip latest.zip
  7. Pindahkan semua isi file wordpress ke direktori root domaincp -rf ./wordpress/* .
  8. Copy file sample konfigurasi wordpresscp wp-config-sample.php wp-config.php
  9. Kembali ke Webuzo dan buatlah sebuah database untuk instalasi wordpressWebuzo wordpress
  10. Buatlah user utk database tsb dan tambahkan user ke database wordpress yg sudah dibuat. Jangan lupa catat passwordnya karena nanti akan ditambahkan pada file wp-config.phpWebuzo database wordpresstambah user ke database
  11. Beri all privileges kepada userSQL
  12. Kembali ke console (langkah nomor 8) dan editlah file tsbvim wp-config.php
  13. Tambahkan nama database, user database dan passwordnya kedalam file tsb lalu savewp-config.php
  14. Lanjutkan instalasi WordPress dg membuka pada browser http://xxxxdimana xxxx adalah domain yg sudah terpasang di server yg ingin diinstali blog dg platform wordpress. Ikuti instruksi yg ada pada halaman instal tsb dan selesai. ðŸ˜€
  15. Agar tidak terjadi error pada permalinks (404 not found) maka ubah ownership domain beserta isinya menurut username Webuzo, contohchown -R kampret:kampret /home/kampret/public_html/xxxx atau jika pada primary domainchown -R kampret:kampret /home/kampret/public_html/
  16. Sekarang blog wordress anda sudah up dan siap digunakan utk blogging, mengeruk dollar, dll. ðŸ˜‰ Login dulu ke dashboard wp untuk kustomisasi blog anda (ganti theme, instal plugin, dll) di http://xxxx/wp-admin (xxxx = domain anda)
Begitulah teman2 dan agan2 yg baik hati semuanya… udah saya share ttg langkah2 untuk memasang wordpress ke VPS yg dimulai dg tahap instalasi panel, menambah domain, membuat nameserver dan menginstal wordpress pada masing2 domain yg sudah ada di server. Memang kalo dibaca maka step2nya terlihat ruwet dan memusingkan, tetapi sebetulnya tidak sesulit yg anda kira. Saya tidak menemui kendala sama sekali ketika mencobanya utk pertama kali, jadi postingan ini adalah dokumentasi real experience bukan sekedar postingan noob yg ngakunya hacker tapi postingan blognya copas tanpa menyebut sumber hehehehhee ðŸ˜€
Blog www.ari-f.com yg anda kunjungi ini, ngom.be/esteh dan beberapa web/blog lain yg udah saya pasang di server ini adalah hasil dari langkah2 yg sudah saya jalankan disini.
Btw, berapa ongkos yg bisa saya hemat dengan tips ini? Sebagai info, sebelumnya saya menyewa sebuah VPS seharga $8.7 perbulan dan lisensi cPanel $13 perbulan, total $21.7 perbulan. Setelah saya migrasi ke DigitalOcean dan dengan menggunakan panel Webuzo ongkos bulanan yg saya keluarkan hanya $10😀 ðŸ˜€
ATTENTION: Bagi yg udah mencoba sampai ke TAHAP 3 langkah nomor 14 tetapi mendapatkan 500 Internal Server Error, maka solusinya adalah:
  1. Login ke panel http://x.x.x.x:2002
  2. Instal NGINX dan set as default (search aja di box search webuzo)
  3. Buang Apache: yum remove httpd -y
  4. Agar tidak 404 not found, lanjut dg tips ini
ATTENTION LAGI Banyak yg baca postingan ini tetapi bukan dalam rangka instal WordPress yg fresh install tetapi migrasi ke VPS baru. Jika anda salah satunya maka wajib hukumnya untuk membaca tutorial berikut ini.
Bagi yang ingin menyeting VPS-nya tapi pusink (baca: ga ada waktu), silahkan gunakan:

Jasa instal/setting Webuzo

😛 Dan akan saya settingkan seperti pada postingan ini (Webuzo, setting nameserver dengan domain anda +instal WordPress).
[ Dibaca 25125 kali ]
http://www.ari-f.com/mumet-ndase/cara-murah-instal-banyak-blog-ke-vps-digitalocean-webuzo-panel